1. Apa arti PTK?
PTK adalah penelitian tindakan yang dilakukan di kelas dengan tujuan memperbaiki/meningkatkan mutu praktik pembelajaran.
2. Apa makna kelas dalam PTK?
Pengertian: sekelompok siswa yang sedang belajar.
Komponen dalam kelas dapat dikaji melalui tindakan yaitu siswa, guru, materi pelajaran, peralatan, hasil pembelajaran, lingkungan, dan pengelolaan.
3. Masalah-masalah apa saja yang dapat dikaji melalui PTK?
- Masalah belajar siswa.
- Pengembangan profesionalisme guru.
- Pengelolaan dan pengendalian.
- Desain dan strategi pembelajaran di kelas.
- Penamaan dan pengembangan sikap dan nilai.
- Alat bantu, media, dan sumber belajar.
- Sistem asesmen dan evaluasi proses dan hasil belajar.
- Masalah kurikulum.
4. Apa Tujuan PTK?
Meningkatkan mutu proses dengan hasil pembelajaran, mengatasi masalah pembelajaran, meningkatkan profesionalisme, dan menumbuhkan budaya akademik.
5. Siapa yang melakukan PTK?
PTK adalah sebuah penelitian yang dilakukan oleh guru di kelasnya sendiri dengan jalan merancang, melaksanakan, dan merefleksikan tindakan secara kolaboratif dan partisifatif dengan tujuan untuk memperbaiki kinerjanya sebagai guru sehingga hasil belajar siswa dapat meningkat.
6. Apa manfaat PTK bagi guru?
- Membantu guru memperbaiki mutu pembelajaran.
- Meningkatkan profesionalisme guru.
- Meningkatkan rasa percaya diri guru.
- Memungkinkan guru secara aktif untuk mengembangkan pengetahuan dan keterampilannya.
7. PTK sebagai salah satu metode penelitian apa memiliki keterbatasan?
- Validitasnya masih sering disangsikan.
- Generalisasi sulit dilakukan karena terbatasnya sampel.
- Peran guru yang bertindak sebagai pengajar.
8. Bagaimana memulai PTK?
- Dimulai dengan adanya masalah yang dirasakan sendiri oleh guru.
- Masalah terkait dengan proses dan hasil belajar siswa.
- Setelah menemukan masalah, dilanjutkan dengan menganalisis dan merumuskan masalah.
- Selanjutnya (1) merencanakan PTK; (2) tindakan perbaikan; (3) mengamati; (4) melakukan refleksi.
Sumber
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Pengantar Penelitian Tindakan Kelas (PTK)"
Posting Komentar